KAJIAN KLASIFIKASI MASSA BATUAN ANDSIT DAN POTENSI JENIS LONGSORAN PADA LERENG PENAMBANGAN PT. HARMAK INDOSESIA DI KECAMATAN KOKAP, KABUPATEN KULON PROGO, YOGYAKARTA

Ansyarullah S, Koesnaryo Koesnaryo, Isser Samuel Tumalang, Arga Satria Tama

Abstract


Massa batuan terdiri dari banyaknya diskontinuitas, struktur geologi dan berbagai macam mineral yang terkandung di dalamnya menjadi hal yang perlu diperhitungkan terhadap kestabilan lereng penambangan. Bidang diskontinuitas yang merupakan bidang lemah dapat menjadi pemicu terjadinya longsoran sehingga sangat perlu untuk mengetahui klas massa batuan serta potensi jenis longsor yang memungkinkan untuk terjadi. metode empirik yang cukup diandalkan dalam pengklasifikasian massa batuan untuk kestabilan lereng yaitu Rock Mass Rating (RMR), Slope Mass Rating (SMR) dan analisis kinematika untuk mengetahui potensi jenis longsoran yang dapat terjadi. Pada lereng penelitian, berdasarkan klasifikasi massa batuan dengan menggunakan RMR, massa batuan berada pada klas II dengan nilai RMR=67 deskripsi batuan dalam kategori baik, hasil dari klasifikasi SMR, massa batuan berada pada klas III dengan nilai SMR=57 deskripsi massa batuan dalam kategori sedang dengan kondisi stabil Sebagian dan berpotensi longsoran toppling, sedangkan hasil analisis stereonet dengan metode kinematika dengan bantuan perangkat lunak DIPS diketahui kemungkinan tipe longsoran yang dapat terjadi adalah longsoran toppling dengan titik kritis 967, total perpotongan 3654 dan probabilitas 26,46%. 



Keywords


Klasifikasi Massa Batuan, RMR, SMR, Analisis Kinematika

Full Text:

PDF

References


Bieniawski, Z. T. 1984. Rock Mechanics Design in Mining and Tunneling. John Wiley and Sons. Canada

Bieniawski, Z. T., 1989, “Enginering Rock Masss Classifications”, John Wiley & Sons, New York, Chichester, Brisbane, Toronto, Singapore.

Deere, D.U., and Deere, D.W., “Rock Quality Designation (RQD) after Twenty Years”, US Army Corps of Engineer, Washington, 1989

Goodman, R.,E., 1989. Intrudiction to rock mechanics. 2nd edition, John Wiley & Sons, New York

Hoek, E. And Bray, J.W., 1981. Rock Slope Engineering, revised 3rd ed., The institution of Mining and Metallurgy, London

Momeni, A.A., Khanlari, G.R., Heidari, M., Sepahi, A.A., & Bazvand, E., 2015, New Engineering Geological Weathering Classifications for Granitoid Rocks, Engineering Geology, 185, 43-51

Orhan, M., Isik, N. S., Topal, T., & Ozer, M., 2006, Effect of Weathering on the Geomechanical Properties of Andesite, Ankara – Turkey, Vol 50, Page 85100.

Rahardjo, W., Sukandarrumidi, Rosidi, H.M.D., 1995, Geologi Lembar Yogyakarta, Jawa

Rai, M. A, Kramadibrata, S, dan Watimena, R. K, 2012, “Mekanika Batuan”, ITB, Bandung

Romana, M. 1985. New adjustment ratings for application of Bieniawski classifications to slopes. Proceeding of Rock Mechanics. Zacatecas, Mexico, 49-53pp.

Romana, M. 1993. A Geomechanical Classification for Slopes: Slope Mass Rating, dalam Comprehensive Rock Engineering, Editor: Hudson, J.A. Pergamon, Vol. 3, hal.575-600




DOI: https://doi.org/10.31284/j.semitan.2021.2017

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Prosiding Seminar Teknologi Kebumian dan Kelautan