Redisain Struktur Gedung Rumah Sakit Jiwa Menur Surabaya Dengan Menggunakan Sistem Flat Slab

Arie Fauzi Apriyanto, Eka Susanti, Yanisfa Septiarsilia, Indra Komara, Dewi Pertiwi, Heri Istiono

Abstract

Konstruksi di Indonesia mencakup berbagai bentuk struktur, khususnya jenis pelat lantai. Flat Slab adalah pelat yang dibedakan dengan tidak adanya balok di sepanjang garis kolom bagian dalam, sementara balok boleh ada maupun tidak ada pada tepi bagian luar garis kolom. Pada flat slab, drop panel digunakan sebagai pengganti balok. Flat slab memiliki beberapa kelebihan yaitu penghematan tinggi total bangunan dan kemudahan dalam pemasangan instalasi mekanikal maupun elektrikal pada bangunan. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk meredisain struktur Gedung Rumah Sakit Jiwa Menur Surabaya menggunakan sistem flat slab. Redisain struktur yang ingin dilakukan menggunakan menggunakan persyaratan SNI 2847-2019 sebagai acuan perencanaan struktur. Selain itu, pada penelitian ini menggunakan aplikasi ETABS untuk membantu dalam perhitungan struktur.Hasil output kontrol perilaku struktur menggunakan program bantu ETABS didapatkan  hasil; periode struktur sebesar 1,125 detik yang telah memenuhi persyaratan dari hasil Tmax sebesar 1,171detik, untuk partisipasi massa struktur tercapai dengan nilai 90% pada arah X dan Y dan telah memenuhi persyaratan. Simpangan antar lantai pada struktur ini dari lantai 1-6 untuk arah X dan Y telah memenuhi syarat kurang drift limit sebesar 31,731. Pada gaya geser dasar yang di hasilkan sturktur ini untuk gaya statik dan dinamik baik dari arah X maupun Y memiliki nilai yang sama yaitu 83,6053. Dari hasil perhitungan tulangan pelat di dapatkan D16-450, sedangkan untuk Drop panel didapatkan D13-500 serta hasil perhitungan tulangan kolom di dapatkan 20 D22 untuk tulangan longitudinal, dan untuk tulangan transversal didapatkan tulangan tumpuan 4D13-100 dan 2 D13-125 untuk tulangan lapangan.

Keywords

daktilitas, kinerja struktur, kapasitas struktur, pushover

Full Text:

PDF

References

]Amrita Winaya, E. susanti, N. A. Y. (2016). Studi Perbandingan Pelat Berusuk Dua Arah (Waffle Slab) Dan Pelat Konvensional. Jurnal IPTEK, 20(1), 25. https://doi.org/10.31284/j.iptek.2016.v20i1.19

Anwar, K. (2021). Analisis Perbandingan Flat Slab Dan Pelat Konvensional Terhadap Pengaruh Kekakuan Struktur Gedung Jogja Apartel. (Comparative Analysis of Flat Slab System and Conventional Plate on the Influence of Structural Strenghth in Jogja Apartel Building).

Bernandes, A. (2016). Desain Modifikasi Struktur Apartemen “ the Aspen @ Admiralty ” Menggunakan Metode Flat Slab Aspen @ Admiralty ‘ Apartment Using Flat.

Constantine, F. N., Sumajouw, M. D. J., & Pandaleke, R. (2019). Studi Perbandingan Analisis Flat Slab Dan Flat Plate. Jurnal Sipil Statik, 7(11), 1397–1406.

Hasibuan, S., & Kurniati, D. (2020). Redesain Awana Condotel Menggunakan Metode Flat slab Berdasarkan SNI 2847-2013. Teknik, 41(1), 92–99. https://doi.org/10.14710/teknik.v41i1.23742

Raharjo, S., Afriandini, B., & Marhendi, T. (2022). THE ANALYSIS OF FLOOR SLAB REDESIGN USING THE FLAT SLAB METHOD (A Case Study on the Building of Public Health Care Center in Jatilawang Sub-district). CIVeng: Jurnal Teknik Sipil Dan Lingkungan, 3(2), 17–24. https://doi.org/10.30595/civeng.v3i2.12930

Rupidara, Y. A., Cornelis, R., & Sir, T. M. W. (2022). Analisis Perbandingan Kinerja Seismik dari Struktur Gedung dengan Pelat Konvensional, Waffle Slab, dan Flat Slab. JURNAL FORUM TEKNIK SIPIL (J-ForTekS), 2(1), 80–91. https://doi.org/10.35508/forteks.v2i1.5496

Sawwalakhe, A. K., & Pachpor, P. D. (2021). Comparative Study Of Conventional Slab, Flat Slab And Grid Slab Using ETABS. IOP Conference Series: Materials Science and Engineering, 1197(1), 012020. https://doi.org/10.1088/1757-899x/1197/1/012020

SI-2847, B. S. N. (2019). Persyaratan Beton Struktural untuk Bangunan Gedung. Sni 2847-2019, 8, 720.

SNI-1726, B. S. N. (2019). Penerapan Standar Nasional Indonesia. 8.

SNI-1727, B. S. N. (2020). Beban desain minimum dan Kriteria terkait untuk bangunan gedung dan struktur lain. Badan Standarisasi Nasional 1727:2020, 8, 1–336.

Yanita, Rachmi & Purtono, D. (2019). Value Engineering Pada Perencanaan Struktur Pelat Antara Sistem Drop Panel Flat-Slab Terhadap Sistem Beam-Slab. TECHNOPEX-2019 Institut Teknologi Indonesia, January, 208–215.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.