Analisis Retaining Wall dengan Sistem Rangka menggunakan Plat Precast

Laras Laila Lestari, Jaka Propika, Dita Kamarul Fitriyah, Yanisfa Septiarsilia

Abstract

Perencanaan suatu konstruksi erat kaitanya dengan tanah, sehingga sangat penting untuk menjaga kestabilan tanah yang memiliki perbedaan elevasi yang tinggi. Salah satu cara yang dilakukan adalah membangun dinding penahan tanah. Namun untuk kontur tanah yang memiliki beda elevasi lebih dari 10 meter, akan membutuhkan dinding penahan tanah dengan volume beton atau batu kali yang sangat banyak. Selain itu penggunaan sheetpile juga memiliki keterbatasan, sehingga perlu mencari alternatif dinding penahan yaitu dengan menggunakan rangka baja.

Dalam merencanakan dinding penahan tanah dengan konstruksi rangka baja perlu dianalisis kebutuhan profil baja dengan menggunakkan program bantu SAP2000. Gaya yang didapat untuk analisis rangka dan pelat precast berasal dari perhitungan gaya lateral tanah maksimum. Dinding penahan tanah harus tahan terhadap gaya guling dan geser, sehingga perlu dilakukan analisis tiang pancang untuk menahan gaya aksial dan geser akibat dari gaya lateral tanah maksimum.

Dari analisis yang telah dilakukan maka didapat perkuatan dinding penahan sistem rangka baja dengan tinggi 12 meter. Dimensi pelat precast yang digunakan adalah Panjang 4m x lebar1,5m x tebal 0,30m dengan profil baja H 350.350.19.21. struktur perkuatan menggunakan tiang pancang sebagai pondasinya, sehingga mampu mengatasi keterbatasan sheetpile serta kebutuhan batu kali atau beton dengan volume yang besar. Selain itu hasil analis

Keywords

retaining wall, steel construction, precast plate, soil lateral load

Full Text:

PDF

References

“ufvs umxnuJs WNiIUfcl.”

A. S. Pratomo et al., “Kajian geoteknik struktur bawah bangunan ruang genset di pelabuhan tanjung emas semarang,” vol. 4, pp. 164–171, 2015.

R. Wall, “Analisa stabilitas dinding penahan tanah (,” vol. 6, no. 2, pp. 41–54, 2010.

No Title. .

“Bowles_Physical_and_Geotechnical_Propert.pdf.” .

L. Belakang, “INFO – TEKNIK Desain Dinding Penahan Tanah ( Retaining Walls ) di Tanah Rawa Pada Proyek Jalan,” vol. 5, no. 2, pp. 103–109, 2004.

P. S. Baja, “Standar nasional indonesia,” 2002.

L. Irianti and V. C. Putri, “Evaluasi Perancangan Kolom Beton Bertulang dengan Metode Elemen Hingga.”

G. Azhari, J. Konstruksi, S. Tinggi, T. Garut, and R. F. Design, “Analisa sambungan batang tarik struktur baja dengan metode asd dan metode lrfd,” pp. 1–6, 2002.

S. N. Indonesia and B. S. Nasional, “Persyaratan beton struktural untuk bangunan gedung,” 2013.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.