PEMBANGUNAN E-COMMERCE PADA PENJUALAN SOUVENIR DI WISATA PANTAI SANUR

Lexy Erresta Pangemanan

Abstract


Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi di Indonesia saat ini sudah memasuki era 4.0 atau Internet of Things. Salah satu manfaat dari adanya Teknologi Informasi dan Komunikasi ini adalah pada sektor pariwisata. Contohnya pada saat pandemi COVID-19 seperti sekarang ini banyak tempat pariwisata yang terkena dampaknya. Salah satu daerah pariwisata yang terdampak adalah Pantai Sanur. Sebelum adanya pandemi, pantai Sanur adalah salah satu destinasi wisata yang sangat diminati oleh wisatawan domestik maupun manca negara. Terdapat berbagai tempat penjualan souvenir khas bali dengan berbagai keunikannya disana. Tetapi semenjak pandemi COVID-19 banyak tempat penjualan souvenir yang gulung tikar karena tingkat wisatawan yang berkunjung ke bali menurun secara drastis. Maka dari itu pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi bisa menjadi solusi untuk mendongkrak kembali perekonomian di pantai sanur. Teknologi yang akan digunakan untuk membantu pedagang pantai Sanur dalam memulihkan perekonomiannya adalah E-Commerce. Metode penelitian yang digunakan dalam E-Commerce Toko Souvenir Pantai Sanur ini adalah deskripsi kualitatif. Berdasarkan hasil pengujian sistem menggunakan metode test aplikasi blackbox testing diperoleh hasil yang sesuai rencana pada seluruh fitur sistem.


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.31284/j.kernel.2021.v2i2.1861

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Lexy Erresta Pangemanan

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Diindeks oleh:
Google Scholar logo Dimensions Logo