Kajian Teknis Pengaruh Geometri Peledakan Terhadap Fragmentasi Batuan Overburden Hasil Peledakan di Pit 2 Banko Barat PT Bukit Asam Tbk, Sumatra Selatan

yudho dwi galih cahyono, Christian Vieri Haisoo, Jusfarida Jusfarida

Abstract

Geometri Peledakan merupakan salah satu faktor yang mendukung dalam aktifitas peledakan. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk menentukan Geometri Peledakan yang menunjukan hasil Nilai Distribusi Fragmentasi dari kegiatan peledakan selain dari Geometri Peledakan yang sudah ditetapkan oleh perusahaan. Fokus dari penelitian ini adalah menentukan Geometri Peledakan serta tingkat kelolosan Nilai Distribusi Frgamentasi hasil peledakan kurang dari 100 cm. Penelitian ini dilakukan ditambang batubara PT. Bukit Asam Tbk, dan pengambilan data Geometri Peledakannya berada di Pit 2 Banko Barat, dengan mengukur Diameter Lubang, Burden, Spacing, Kedalaman Lubang Ledak, Kolom Isian, dan Stemming per lubang. Berdasarkan kajian yang sudah dilakukan menunjukan bahwa Geometri Peledakan Aktual dilapangan dengan nilai Diameter Lubang 6.25 inchi, Burden 5.6 meter, Spacing 6.8 meter, Kedalaman Lubang Ledak 5.5 meter, Kolom Isian 1.5 meter, memiliki presentase kelolosan Nilai Distribusi Fragmentasi kurang dari 100 cm yaitu 66%. Geometri Peledakan rekomendasi menurut teori R.L. Ash dengan Diameter Lubang 6.25 inchi, Burden 4.5 meter, Spacing 5.5 meter, Kedalaman Lubang Ledak 6 meter, memiliki presentase kelolosan Nilai Distribusi Fragmentasi kurang dari 100 cm yaitu 88%. Maka dari itu dilihat dari kenaikan kelolosan Nilai Distribusi Fragmentasi menunjukan Geometri Peledakan Rekomendasi lebih efektif daripada Geometri Peledakan Aktual

Keywords

Peledakan; Fragmentasi; R.L. Ash

Full Text:

PDF

References

R. Pt Bukit Asam Tbk, Laporan, “Laporan Tahun 2022 Pt Bukit Asam Tbk, Memaksimalkan Inovasi Untuk Ketahanan Nasional,” 2022.

T. Simamora, N. Nurhakim, R. Riswan, And M. Radeng, “Evaluasi Geometri Peledakan Pada Pembongkaran Overburden Berdasarkan Fragmentasi Di Pit Warute Pt Bukit Intan Indoperkasa,” J. Himasapta, Vol. 3, No. 02, 2019, Doi: 10.20527/Jhs.V3i02.961.

B. Di, P. T. Harmoni, And P. Utama, “Analisis Geometri Peledakan Terhadap Fragmentasi Batuan Pada Tambang,” Vol. 01, No. 02, Pp. 163–167, 2020.

Y. D. G. Cahyono, “Evaluasi Dampak Getaran Tanah Terhadap Aktivitas Peledakan Di Pit Tsbc Pt Bukit Asam Tbk, Muara Enim, Provinsi Sumatera Selatan,” In Prosiding Seminar Nasional Sains Dan Teknologi Terapan, 2022.

D. S. Pratama Et Al., “Pengaruh Powder Factor Peledakan Terhadap Produktivitas Backhoe Komatsu Pc 2000 Di Pt . Bukit Asam ( Persero ) Tbk The Influence Of Blasting Powder Factor To Backhoe Komatsu Pc 2000 Productivity In Pt . Bukit Asam ( Persero ) Tbk,” No. 1973, 2013.

Alfauzi Ritonga, “Analisis Pengaruh Geometri Peledakan Terhadap Fragmentasi Hasil Peledakan Batu Gamping Di Pt Semen Padang,” Jambi, 2022.

Deffal Syafarda, “Analisis Geometri Peledakan Terhadap Fragmentasi Hasil Material Blasting Pada Pt Gunung Bumi Perkasa Di Sukabumi, Jawa Barat,” 2023.

Y. D. G. Cahyono, “Kajian Fragmentasi Pemberaian Batuan Quarry Andesit Di Bukit Tapuan Pt. Xyz,” In Prosiding Seminar Nasional Sains Dan Teknologi Terapan, 2019, Pp. 453–458.

M. T. Toha, “Kajian Teknis Pemboran Dan Peledakan Untuk Meningkatkan Produksi Granit Di Pt Trimegah Perkasa Utama,” J. Pertamb., Vol. 5, No. 3, Pp. 130–135, 2021.

Y. D. G. Cahyono, “Evaluasi Nilai Powder Factor Untuk Peningkatan Produksi Peledakan Quarry Batu Andesit Di Pt. Arga Wastu Desa Sanetan, Kecamatan Sluke, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah,” In Prosiding Seminar Teknologi Kebumian Dan Kelautan (Semitan), 2020, Pp. 563–568.

Irfan, “Analisa Geometri Peledakan,” Anal. Geom. Peledakan Tambang Bawah Tanah Di Pt. Allied Indo Coal Jaya, Nagari Parambahan, Kota Sawahlunto, Provinsi Sumatera Barat, 2020.

M. Fadel And K. Raimon, “Kajian Teknis Geometri Peledakan Berdasarkan Analisis Blastability Index Dengan Perhitungan Rl Ash Combine Vertical Energy Distribution (Ved) Untuk Mendapatkan Target Fragmentasi Ideal Pada Penambangan Batu Kapur Di Area 15.15 Pt Semen Padang, Bukit Karan,” J. Bina Tambang, Vol. 6, No. 4, Pp. 112–120, 2021.

R. . Ash, Surface Mining, Second Edition. Society For Mining, Metallurgy, And Exploration,1990.[Online].Available:Https://Books.Google.Co.Id/Books?Id=Qjjrynpt2py

C. J. Konya And E. J. Walter, “Surface Blast Design,” Surf. Blast Des., 1990.

L. Boy, A. Harahap, And D. Yulhendra, “Analisis Pengaruh Geometri Peledakan Terhadap Fragmentasi Hasil Peledakan Limestone Pada Pt. Semen Padang, Kota Padang,” J. Bina Tambang, Vol. 6, No. 3, Pp. 133–142, 2021.

S. Hidayattullah And B. Heriyadi, “Rancangan Geometri Peledakan Untuk Mencapai Target Fragmentasi Ideal Berdasarkan Nilai Blastibility Index Pada Tamka Pt. Allied Indo Coal Jaya Kota Sawahlunto,” J. Bina Tambang, Vol. 4, No. 3, Pp. 1–11, 2019.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.