PERENCANAAN DAN PERANCANGAN TERMINAL BANDARA UDARA INTERNASIONAL SOFIFI, MALUKU UTARA TEMA: ARSITEKTUR SIMBOLISME

Sahril Mahmud, Sukarnen Sukarnen

Abstract

Indonesia adalah sebuah Negara besar dengan umur yang bisa dibilang sangat muda jika dibandingkan dengan negara – negara maju lainya. Indonesia dikenal sebagai negara dengan luas laut yang lebih besar dibandingkan dengan daratan. Kota – kota besar dipisahkan oleh pulau – pulau yang dibatasi dengan lautan. Sehingga Negara Indonesia dijuluki dengan negara maritim. Ketika berbicara tentang kepulauan maka terlintas dipikiran kita tentang transportasi. Berbeda dengan Negara kecil yang utuh tanpa adanya lautan dengan fokus transportasi darat. Indonesia cukup unik sehingga transportasi utama adalah transportasi udara dan laut. Infrastruktur ini sangat perlu diperbaiki sebagai tingkat investasi dan fasilitas bagi masyarakat yang ada di Indonesia. Sofifi dikenal memiliki intensitas angin yang cukup tinggi, hal ini tentu membuat laju pesawat akan terganggu, disisi lain aksesibilitas dari lokasi eksisting menuju pusat kota tidak terakomodir, sehingga dalam perancangan ini dituntut untuk berfikir dan menyelesaikan masalah dengan sekala kota dan Kawasan yang lebih luas, dengan tujuan agar seluruh elemen masyarakat bisa menggunakan fasilitas ini dengan nyaman dan terjangkau, di lain sisi masyarakat juga bias menerima dan merasakan ke dalam ruang dengan suasana yang khas dengan simbolis. Dengan tingkat perancangan bandara yang cukup kompleks maka pendekatan desain adalah dengan menggunakan metode observasi dan literatur di beberapa bandara yang ada di indonesia maupun luar negeri untuk mengetahui standart-standart tentang perancangan bandara internasional. Sehingga didalam Tugas akhir ini bias memberikan sebuah perancangan bandara yang berstandart internasional sesuai dengan konsep yang di terapkan yaitu ‘’Arsitektur Simbolisme’’, sehingga masyarakat akan bangga dan merasakan budaya yang dulu pernah ada dan sekarang hadir kembali denga wujud yang berbeda.

Keywords

Bandara; simbolisme; alami; sofifi

Full Text:

PDF

References

Basuki, Heru Ir, 1986, Merancang dan Merencana Lapangan Terbang, Bandung, Indonesia.

ICAO, Annex 14, Internasional Civil AviationOrganization (ICAO).

PT. Angkasa Pura I (persero),1998, Standart Operations Procedure Maintenance,PT Angkasa Pura I.

[ Pemerintah RI, 2001, Peraturan Pemerintah No. 70 Tahun 2001 Tententang kebandaraan.

https://bpiw.pu.go.id/article/detail/bpiw- dorong-percepatan-pengembangan-kota- baru-sofifi.

Tjahjadi, Sunarto dan Ferryanto Chaidir (Penerjemah). 2002, Data Arsitek Jilid Kedua Edisi 33. Jakarta: Erlangga; Hal 113-118.

Amril, Sjamsu (Penerjemah). 1999, Data Arsitek Jilid Kedua Edisi 2. Jakarta: Erlangga; Hal 34.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.