KARAKTERISTIK MENARA PENDINGIN TIPE INDUCED DRAFT DENGAN BAHAN ISIAN KAIN FLANEL
Abstract
Makalah ini menyajikan tentang studi eksperimen untuk menguji karakteristik kinerja termal pada counter flow wet cooling tower yang direpresentasikan dengan panas yang dibuang ke atmosfir, efektivitas dan NTU. Cooling tower diisi dengan bahan isian kain flanel yang memiliki tinggi 0.3 m dan susunan bahan isian zigzag, setengah, 2:1, dan susunan penuh. Pada makalah ini telah dianalisa pengaruh laju aliran udara pendingin terhadap temperatur, panas yang dibuang, efektivitas, dan NTU. Hasil eksperimen menunjukkan bahwa karakteristik menara meningkat dengan adanya peningkatan kecepatan udara pendingin yang disertai dengan variasi susunan bahan isian. Karakteritik tertinggi diperoleh pada bahan isian dengan susunan penuh yang ditambahkan lapisan penutup berupa kain flanel karena semburan air tertahan oleh kain flanel akibat adanya kapilaritas pada bahan. Kemudian dengan membandingkan bentuk susunan bahan isian dan variasi kecepatan udara pendingin, panas tertinggi yang dibuang adalah 5.02 kW, efektivitas 0.9 dan nilai NTU sebesar 4.19 pada kecepatan udara pendingin 7.1 m/s dengan variasi bahan isian menggunakan susunan penuh yang dilapisi kain flanel.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
M.M. El-Wakil, Chapter 7, Power Plant Technology, McGraw-Hill Book Company, New York, St. Louis, San Francisco, 1985.
N. Williamson, M. Behnia, S. Armfield, Comparison of a 2D asymmetric CFD model of a natural draft wet cooling tower and a 1D model, Int. J. Heat Mass Transfer. 51, 2008, pp.2227–2236.
J.C. Kloppers, D.G. Kröger, A critical investigation into the heat and mass transfer analysis of counter flow wet-cooling towers, Int. J. Heat Mass Transf. 48, 2005, pp.765–777.
H. Inazumi, S. Kageyama, A successive graphical method of design of a cross-flow cooling tower, Chem. Eng. Sci. 30, 1975, pp.717–721.
A.A. Dreyer, P.J. Erens, Modeling of cooling tower splash pack, Exp. Therm. Fluid Sci. 7, 1993, pp.130.
H.R. Goshayshi, J.F. Missenden, Investigation of cooling tower packing in various arrangements, Appl. Therm. Eng. 20, 2000, pp. 69–80.
J. Susanto, Karakteristik Menara Pendingin dengan Bahan Isian Ijuk, Program Diploma Teknik Mesin, SV, UGM, Yogyakarta, 2010
K. Elfira Niken dan S. Arrad Ghani, Studi Eksperimen Pengaruh Rasio Kerapatan Bahan Isian Terhadap Performansi Menara Pendingin Tipe Forced Draft counter flow, Politeknik Elektronika Negeri Surabaya, 2015.
M. Lemouari, M. Boumaza, A. Kaabi, Experimental analysis of heat and mass transfer phenomena in a direct contact evaporative cooling tower, Energy Convers. Manag. 50, 2009, pp.1610–1617.
F. Gharagheizi, R. Hayati, S. Fatemi, Experimental study on the performance of mechanical cooling tower with two types of film packing, Energy Convers. Manag. 48, 2007, pp.277–280.
Refbacks
- There are currently no refbacks.