ANALISIS TEKNIS DAN EKONOMIS PERBANDINGAN FABRIKASI – ASSEMBLY METODE CNC DENGAN METODE MANUAL TERHADAP EFISIENSI PEMBANGUNAN HULL KAPAL TUNDA TB. 28M X 8.6M X 4.3M DI PT. KUKAR MANDIRI SHIPYARD

Tri Wibowo, Minto Basuki

Abstract

ABSTRAK

Industri galangan ikut berperan penting dalam majunya sektor pertambangan, salah satu upayanya adalah pembangunan tranportasi atau kapal tugboat dan tongkang untuk mengangkut hasil tambang terutama untuk hasil tambang batu bara dan nikel yaitu tentang produksi kapal bangunan baru. Pada PT KUKAR MANDIRI SHIPYARD sedang dilakukan estafet pembangunan kapal bangunan baru berjenis kapal tugboat. Untuk itu dibutuhkan efisiensi produksi dengan berbagai macam cara fabrikasi atau metode dengan tujuan untuk hasil yang lebih maksimal dan lebih ekonomis. Pada PT KUKAR MANDIRI SHIPYARD, sedang melakukan masa peralihan update teknologi otomiasasi pada proses produksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan metode fabrikasi menggunakan Cutting Torch dengan menggunakan mesin CNC (Computer Numerical Control). Menganalisa efisiensi dan produktifitas dilihat dari data kecepatan fabrikasi – assembly menggunakan metode lean manufacturing VSM ( Value Stream Mapping) dan perencanaan referensi  kelayakan nilai investasi mesin CNC untuk perusahaan. Benefit Cost Ratio untuk asumsi keuntungan dalam sekali produksi adalah 24 % dengan nominal IDR 484,290,987.43 dengan perencanaan investasi selama lima tahun dengan menggunakan tingkat diskon sebesar 9 % per – tahun. Pada akhirnya didapatkan benefit cost ratio sebesar 1.02 yang artinya investasi masih layak untuk dilakukan.

References

K. Khafendy dan J. Malisan, “Kebutuhan Desain Kapal Untuk Tongkang Batu Bara Secara Statistik,” J. Penelit. Transp. Laut, vol. 16, no. 1, hal. 18–24, 2020, doi: 10.25104/transla.v16i1.1430.

N. Pristianingrum, “Peningkatan Efisiensi Dan Produktivitas Perusahaan Manufaktur Dengan Sistem Just In Time,” ASSETS - J. Ilm. Ilmu Akunt. Keuang. dan Pajak, vol. 1, no. 1, hal. 41–53, 2017.

G. Inda dan I. Baroroh, “Biaya Produksi Pembuatan Dinding Rumah Geladak Menggunakan Pelat Bergelombang dan Pelat Berpenegar Studi Kasus Kapal Perintis 1200 GT ( Production Costs for Making Deck House Walls Using Corrugated Plates and Sparking Plates Case Study of 1200 GT Pioneer,” 6 J. Saintek, Vol. 16. No. 1 Juni 2019 1–16, 2019.

F. Firmansyah dan M. L. Singgih, “Perancangan Lean Production System Dengan Pendekatan Cost Integrated Value Stream Mapping Pada Divisi Kapal Niaga Studi Kasus PT PAL Indonesia,” Pros. Semin. Nas. Manaj. …, 2015, [Daring]. Tersedia pada: http://mmt.its.ac.id/download/SEMNAS/SEMNAS XXIII/MI/73. Prosiding Farich Firmansyah Ok(1).pdf

F. S. Hanafi, K. L. Mandagie, dan D. A. N. H. Moektiwibowo, “Analisis kelayakan investasi alat berat dengan metode NPV , IRR dan NET B / C di perusahaan PLWJ,” J. Tek. Ind., vol. 9, no. 2, hal. 136–148, 2020, [Daring]. Tersedia pada: https://journal.universitassuryadarma.ac.id/index.php/jtin/article/view/645

Refbacks

  • There are currently no refbacks.