Kajian Operasional dan Kinerja Instalasi Pengolahan Air Minum Cabang Kecamatan Kalitidu, PDAM Tirta Dharma, Kabupaten Bojonegoro

Fiqo Pramudia, Arlini Dyah Radityaningrum

Abstract

PDAM Ibu Kota Kecamatan (IKK) Kalitidu memiliki dua Instalasi Pengolahan Air (IPA), yaitu IPA Wotan Ngare dan Ngringinrejo. IPA Wotan Ngare merupakan instalasi pengolahan sederhana yang memanfaatkan pompa untuk menyadap air baku dan mendistribusikan air bersih tanpa melalui pengolahan. IPA Ngringinrejo merupakan instalasi lengkap yang memiliki bangunan pengolahan berupa intake, pra-sedimentasi, pengaduk cepat, pengaduk lambat, clarifier, filtrasi, dan reservoir. Operasional dan kinerja IPA perlu dipastikan kesesuaiannya dengan standar kriteria desain operasional dan baku mutu air yang dihasilkan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengevaluasi operasional dan kinerja IPA Wotan Ngare dan Ngringinrejo. Metode penelitian adalah survei, wawancara, dan studi literatur. Pembahasan pada kajian ini meliputi kualitas, kuantitas, dan standar kriteria desain unit IPA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas dan kuantitas produksi air di kedua IPA telah memenuhi standar baku mutu berdasarkan PERMENKES RI No. 492/MENKES/PER/IV/2010. Beberapa unit pengolahan pada IPA Ngringinrejo belum memenuhi standar kriteria desain dalam operasionalnya, antara lain waktu detensi pada intake; waktu detensi dan rasio panjang dan lebar pada kolam pra-sedimentasi; waktu detensi pada pengaduk lambat; kecepatan filtrasi pada proses filtrasi; kedalaman bangunan dan waktu detensi pada reservoir.

Keywords

air bersih, instalasi pengolahan air, kriteria desain, standar kualitas air

Full Text:

PDF

References

PDAM Bojonegoro, “Profil Perusahaan PDAM Kabupaten Bojonegoro,” pdambjn.co.id, 2015. http://pdambjn.co.id/view/index.php?page=B203222794856742&details=S5350157901425/visimisi/index.html (accessed Sep. 04, 2022).

N. Astuti, “Penyediaan Air Bersih Oleh Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Sangatta Kabupaten Kutai Timur,” eJournal Adm. Negara, vol. 3, no. 2, pp. 678–689, 2014.

A. A. Nainggolan, R. Arbaningrum, A. Nadesya, D. J. Harliyanti, and M. A. Syaddad, “Alat Pengolahan Air Baku Sederhana Dengan Sistem Filtrasi,” Widyakala J., vol. 6, p. 12, 2019, doi: 10.36262/widyakala.v6i0.187.

T. Kamala, “Gene action for seed yield and yield components in sesame (Sesamum indicum),” 1999.

P. dan Yuliarni, “Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan pelanggan,” Bul. Stud. Ekon., vol. 12, no. 1, pp. 9–28, 2007, [Online]. Available: https://www.researchgate.net/publication/265262053%0AANALISIS.

A. Salilama, D. Ahmad, N. F. Madjowa, S. Tinggi, I. Administrasi, and B. Taruna, “ANALISIS KEBUTUHAN AIR BERSIH ( PDAM ) DI WILAYAH KOTA GORONTALO Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Bina Taruna Gorontalo,” RADIAL- J. Perad. Sains, Rekayasa dan Teknol., vol. 6, no. 2, pp. 102–114, 2020.

Ardiansyah, P. T. Juwono, and M. J. Ismoyo, “Performance Analysis of Clean Water Distribution System at Pdam in Ternate City,” J. Water Eng., vol. 3, no. 2, pp. 211–220, 2012.

Y. K. Yustika Kusumawardani and W. Astuti, “Evaluasi Pengelolaan Sistem Penyediaan Air Bersih Di Pdam Kota Madiun,” Neo Tek., vol. 4, no. 1, 2018, doi: 10.37760/neoteknika.v4i1.1061.

H. Purboyo, H. Putro, and D. Ferdian, “Efektivitas Biaya Konsumsi Air Bersih Di Daerah Yang Belum Terlayani Pdam Di Kota Bandung,” Plano Madani, vol. 5, no. 2, pp. 103–113, 2016, [Online]. Available: http://journal.uin-alauddin.ac.id/index.php/planomadani.

C. Abdi, R. M. Khair, and T. S. Hanifa, “Perencanaan Bangunan Instalasi Pengolahan Air Limbah (Ipal) Komunal Domestik Dengan Proses Anaerobic Baffled Reactor (Abr)Pada Asrama Pon-Pes Terpadu Nurul Musthofa Di Kabupaten Tabalong Kalimantan Selatan,” Jukung (Jurnal Tek. Lingkungan), vol. 5, no. 1, pp. 86–95, 2019, doi: 10.20527/jukung.v5i1.6200.

A. Suheri, C. Kusmana, M. Y. J. Purwanto, and Y. Setiawan, “Model Prediksi Kebutuhan Air Bersih Berdasarkan Jumlah Penduduk di Kawasan Perkotaan Sentul City,” J. Tek. Sipil dan Lingkung., vol. 4, no. 3, pp. 207–218, 2019, doi: 10.29244/jsil.4.3.207-218.

M. Syahbana, “GAMBARAN PROSES PENGOLAHAN AIR SUNGAI MENJADI AIR BERSIH PADA PABRIK II DI PT SEMEN BATURAJA ( PERSERO ) TBK,” no. August, 2022.

S. R. Alviyani, A. D. Radityaningrum, J. T. Lingkungan, I. Teknologi, and A. Tama, “Evaluasi Sistem Pengolahan dan Distribusi Air Bersih PDAM Kota Probolinggo,” Semin. Nas. Sains dan Teknol. Terap. IX, pp. 1–8, 2021.

Badan Standarisasi Nasional Indonesia, “SNI 6774:2008 Tata cara perencanaan unit paket instalasi pengolahan air,” 2008.

H. Gustinawati, “Evaluasi dan Optimalisasi Sistem Pengolahan Air Minum Pada Instalasi Pengolahan Air (IPA) Jaluko Kapasitas 50 L/S Kabupaten Muaro Jambi,” J. Daur Lingkung., vol. 1, no. 1, p. 29, 2018, doi: 10.33087/daurling.v1i1.6.

H. Harmiyati, “Tinjauan Proses Pengolahan Air Baku (Raw Water) Menjadi Air Bersih Pada Sarana Penyediaan Air Minum (Spam) Kecamatan Rangsang Kabupaten Kepulauan Meranti,” J. Saintis, vol. 18, no. 1, pp. 1–15, 2018, doi: 10.25299/saintis.2005.vol8(2).2808.

K. M. Khudair and K. N. Abdulhasen, “Design criteria for presedimentation basin treats: Shatt Al-Arab River water,” J. Eng. Res., vol. 8, no. 3, pp. 31–49, 2020, doi: 10.36909/JER.V8I3.7346.

N. Pasra and F. Hakim, “Pengoperasian Water Treatment Plant Di PT PJB Unit Pembangkitan Paiton,” J. Energi dan Kelistrikan, vol. 7, no. 1, pp. 41–48, 2015.

I. Syauqiah, N. Wiyono, and A. Faturrahman, “Sistem Pengolahan Air Minum Sederhana (Portable Water Treatment),” Konversi, vol. 6, no. 1, p. 27, 2018, doi: 10.31213/k.v6i1.16.

I. Pengolahan, I. Ud, and N. Tuna, “EFEKTIVITAS PENGGUNAAN BIJI ASAM JAWA ( Tamarindus Indica L .) SEBAGAI BIOKOAGULAN MENGGUNAKAN METODE KOMBINASI KOAGULASI-FLOKULASI DAN FILTRASI TERHADAP LIMBAH CAIR,” vol. 2, no. 1, pp. 59–86.

N. I. Said, “Metoda praktis penghilangan zat besi dan mangan di dalam air minum,” Teknol. Pengelolaan Air Minum "Teori Dan Pengalaman Prakt., pp. 306–336, 2008.

A. Setiawan and W. Hadi, “Evaluasi Uprating Ipam Wirolegi Pdam Jember Ditinjau Dari Aspek Teknis,” J. Envirotek, vol. 12, no. 2, pp. 34–37, 2020, doi: 10.33005/envirotek.v12i2.51.

S. Adhimas Praditya Kurniawan, “Kapasitas Daya Dukung Jaringan Pipa Air Bersih Dan Ven Gedung Lembaga Pengembangan Dan Penjaminan Mutu Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta,” Inersia, vol. 10, no. 2, pp. 80–92, 2014.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.