STUDI GEOLOGI DAN PEMANFAATAN BREKSI PUMIS SEBAGAI MATERIAL KONSTRUKSI BANGUNAN DI DAERAH JERUK DAN SEKITARNYA, KECAMATAN NAWANGAN, KABUPATEN PACITAN, JAWA TIMUR

Ismi Ari Anwaningtyas, Sapto Heru Yuwanto

Abstract

Daerah penelitian terletak di daerah Jeruk dan sekitarnya, Kecamatan Nawangan, Kabupaten Pacitan, Propinsi Jawa Timur. Tujuan penelitian untuk mengetahui keadaan geologi dan sifat keteknikan breksi pumis pada daerah penelitian. Metode yang digunakan adalah studi literatur, pemetaan lapangan, analisis, interpretasi data, hasil, dan penyusunan laporan. Geomorfologi daerah penelitian dibagi menjadi : (1)Subsatuan lereng gunungapi atas (2)Subsatuan perbukitan tinggi denudasional dinding kaldera terstruktural (3)Subsatuan perbukitan tinggi kubah lava (4)Subsatuan perbukitan tinggi Intrusi dasit. Pola pengaliran pada daerah penelitian yaitu subdendritic, dendritic, fault trellis dengan stadia daerah muda. Stratigrafi daerah penelitian dibagi menjadi 7 satuan batuan. Urutan satuan batuan dari yang tertua sampai yang paling muda adalah : (1)Satuan Lava Andesit Panggang (2)Breksi Andesit Panggang (3)Satuan Lava Basalt Panggang (4)Satuan Breksi Basalt Panggang (5)Satuan Breksi Polimik Semilir (6)Breksi Pumis Semilir (7)Intrusi Dasit. Struktur geologi yang berkembang di daerah penelitian berupa : (1)Sesar mendatar kiri turun Bandar (2)Sesar turun kiri Kandri (3)Sesar mendatar kiri turun Jeruk (4)Sesar mendatar kanan turun Ngromo (5)Sesar mendatar turun kanan Sempu (6)Sesar turun kiri mendatar Jeruk. Hasil analisis uji sifat fisik dan kuat tekan batuan menunjukan, bahwa breksi pumis daerah Jeruk tidak layak digunakan sebagai bahan pondasi bangunan, tetapi dapat digunakan sebagai batu hias dan bahan dinding bangunan menggantikan bata beton pejal dengan kualitas yang lebih baik dengan nilai kuat tekan yang tinggi untuk penggunaan bahan dinding bangunan, breksi pumis daerah Jeruk setara dengan bata beton pejal tingkat mutu I.

Keywords

Geologi; sifat fisik; kuat tekan; konstruksi bangunan; breksi pumis

Full Text:

PDF

References

R. W. Van Bemmelen, The Geology of Indonesia. General Geology of Indonesia and Adjacent Archipelagoes. 1949.

S. H.Samudra, “Peta Geologi Lembar Ponorogo, Jawa Timur.” Pusat Penelitian dan Pengembangan Geologi, Bandung, 1997.

S. H. Yuwanto and N. S. R. Araujo, “Analisis Pemanfaatan Batu Andesit Di Desa Klakah Dan Sekitarnya, Kecamatan Pasrepan, Kabupaten Pasuruan–Jawa Timur,” Pros. Semin. Teknol. …, pp. 177–181, 2020.

S. Sanjoto, “Kwalitas breksi pumis sebagai bahan bangunan kecamatan piyungan, pleret, imogiri kabupaten bantul daerah istimewa yogyakarta,” vol. 2, pp. 13–21, 2009.

Sribudiyani, “The Collision of the East Java Microplate and Its Implication for Hydrocarbon Occurrences in the East Java Basin,” no. November 2016, 2018.

S. Bronto, “Fasies gunung api dan aplikasinya,” Indones. J. Geosci., 2006.

Nurasih, “SNI 03-0394-1989 Batu alam untuk bahan bangunan,mutu dan cara uji.” BADAN STANDARISASI NASIONAL, Jakarta, 2009.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.