Penerapan Metode Clustering K-Medoids untuk Pengelompokan Abstrak Skripsi Berbasis Web

Ruly Adi Permana, Dian Puspita Hapsari, Rani Rotul Muhima

Abstract


Karya ilmiah yang ditulis mahasiswa program S1 atau yang disebut skripsi ditulis berdasarkan hasil kajian pustaka, hasil penelitian lapangan, ataupun hasil pengembangan uji coba atau eksperimen. Kegiatan pencarian karya ilmiah skripsi di Jurusan Teknik Informatika ITATS saat ini hanya berdasarkan judul. Penelitian ini bertujuan untuk membangun aplikasi pencarian yang mampu mengelompokkan dokumen skripsi secara otomatis menggunakan algoritma clustering k-medoids berdasarkan abstrak yang ada dalam dokumen tersebut. Kelompok data berupa 105 data text abstrak skripsi di Jurusan Teknik Informatika ITATS dengan rentang waktu tiga tahun. Hasil simulasi pengelompokan abstrak skripsi diperoleh nilai K yang lebih optimal pada saat berada di K=4. Pengujian kepercayaan dari cluster yang berbentuk menggunakan metode Silhouette Coefficient. Diperoleh nilai Silhouette Coefficient sebesar -0,028975.

Keywords


Clustering; K-Medoids; Silhouette Coefficient

Full Text:

PDF

References


Clara Anggita Ayu Setyaningrum. (2021). “Implementasi Algoritma K-Medoids Dalam Menentukan Tingkat Penyebaran Pandemi Covid-19 Di Indonesia”, Prodi S1 Informatika. Fakultas Sains dan Teknologi. Universitas Sanata Dharma. Yogyakarta.

Dewa Ayu Indah Cahya Dewi, Dewa Ayu Kadek Pramita. (2019). “Analisis Perbandingan Metode Elbow dan Sihouette pada Algoritma Clustering K-Medoids dalam Pengelompokkan Produksi Kerajinan Bali”, JURNAL MATRIK, Vol. 9, No. 3.

Pulungan, Nurliana. Suhada, Dedi Suhendra. (2019). “Penerapan Algoritma K-Medoids Untuk Mengelompokkan Penduduk 15 Tahun Keatas Menurut Lapangan Pekerjaan Utama”, KOMIK (Konferensi Nasional Teknologi Informasi dan komputer). Volume 3, Nomor 1. DOI: 10.30865/komik.v3i1.1609. ISSN: 2597-4645 (Media Online). ISSN: 2597-4610 (Media Cetak).

Rofiqi, ACH. Yasir. (2017). “Clustering Berita Olahraga Berbahasa Indonesia Menggunakan Metode K-Medoid Bersyarat”, Jurnal SimanteC. Volume 6. Nomor 1. P-ISSN: 2088-2130. E-ISSN: 2502-4884.

Silitonga, Sulastry. Eka Irawan, Saifullah, Muhammad Ridwan Lubis, Iin Parlina (2019). “Pengelompokkan Nilai Akademik Untuk Menentukan Kenaikkan Kelas Menggunakan Algoritma K-Medoids”. Prosiding Seminar Nasional Riset Information Science (SENARIS). ISSN: 2686-0260.

Sundari, Siti. Irfan Sudahri Damanik, Agus Perdana Windarto, Heru Satria Tambunan, Jalaluddin, Anjar Wanto. (2019). “Analisis K-Medoids Clustering Dalam Pengelompokkan data Imunisasi Campak Balita Di Indonesia”, Prosiding Seminar Nasional Riset Information Science (SENARIS). ISSN: 2686-0260.




DOI: https://doi.org/10.31284/p.snestik.2022.2812

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Dian Puspita Hapsari, Ruly Adi Permana

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.